• Jelajahi

    Copyright © 2019- Garut Selatan Net Media
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan Header

    Garut Jadi Percontohan Program Sekolah Penggerak

    Editor: Garutselatan.Net
    Iklan
    Baca Juga

    Pemkab Garut- Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menunjuk Kabupaten Garut, Jawa Barat, sebagai daerah percontohan untuk program Sekolah Penggerak di Indonesia. Program ini ingin mendorong anak didik semakin cerdas berbasis teknologi.


    Ilustrasi. Medcom.id

    "Kami tentunya berterima kasih sekali Kabupaten Garut bisa dijadikan sebagai percontohan pertama Sekolah Penggerak," kata Bupati Garut Rudy Gunawan usai video konferensi dengan jajaran Kemendikbud di Command Center, Kabupaten Garut, Kamis, 11 Februari 2021.


    Ia mengatakan Pemkab Garut siap mendukung dan menyukseskan program Kemendikbud untuk membangun karakter anak-anak bangsa melalui program Sekolah Penggerak


    "Kabupaten Garut serius ingin menyukseskan Sekolah Penggerak, dan tentu menjadi contoh karena ini adalah sekolah yang akan dijadikan dasar untuk mencapai tujuan daripada visi pendidikan Indonesia," ungkapnya.


    Ia menyebut program Sekolah Penggerak penting karena di dalamnya ada nilai-nilai Pancasila, yaitu pendidikan bergotong royong, dan kolaboratif. Selanjutnya, pendidikan didasarkan pada profesionalisme dan teknologi untuk menjadikan anak didik cerdas serta memiliki jiwa empati terhadap lingkungan sekitarnya.


    "Ini akan menjadikan murid-murid kita menjadi murid-murid yang cerdas, murid-murid juga selain cerdas mempunyai jiwa-jiwa empati jiwa, gotong royong dan tentu berakhlak karimah," ujarnya.


    Ia menyampaikan untuk mendukung program tersebut Pemkab Garut akan mengalokasikan anggaran yang cukup sehingga programnya bisa berjalan baik sesuai harapan. Bahkan, Rudy menegaskan siap memimpin langsung jalannya program Kemendikbud itu sehingga segala kesulitan di lapangan bisa cepat diselesaikan.


    "Kami mendukung dengan anggaran, dan tentunya di Kabupaten Garut dalam rangka pelaksanaan Sekolah Penggerak ini saya akan memimpin langsung supaya kesulitan-kesulitan yang terjadi di lapangan bisa diatasi kepala daerah dan juga Dinas Pendidikan," ucap Rudy.


    Ia berharap program yang siap dijalankan di Garut itu bisa meningkatkan kualitas generasi muda Indonesia dalam menghadapi era serba digital saat ini. (Sumber: Medcom.id)


    Baca Juga




    Baca Artikel Menarik lainnya di Google News GARUTSELATAN.NET

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini

    Game

    +